Translate

Blog ke-2, Apa fungsi dioda di dalam relay?

Artikel ini melanjutkan pembahasan tentang apa fungsi dioda di dalam relay, yang pada edisi sebelumnya pada blog Apa fungsi dioda di dalam relay? telah ditinjau fungsi dioda terhadap koil. Dalam artikel tersebut, dijelaskan bahwa dioda ini akan berfungsi untuk memperlambat hilangnya kemagnetan didalam relay sehingga terputusnya kontak 30 dan 87 bisa berlangsung lebih smooth. Nah..kali ini motohoby akan lanjutkan lebih detil tentang bagaimana fungsi dioda tersebut terhadap kontak 30 dan 87 ketika bekerja.

Fungsi dioda didalam relay untuk 30-87

Berdasarkan ilustrasi diatas, dapat  motohoby simpulkan bahwa dampak dari terkendalinya kehilangan kemagnetan pada koil menjadikan putusnya kontak 30 terhadap kontak 87 juga akan terkendali. Karena kemagnetan pada koil relay hilang secara berangsur-angsur, maka hubungan kontak 30 terhadap 87 juga putus secara berangsur-angsur. 

Hal ini adalah salah satu solusi untuk mengurangi percikan api pada kontak 30 dan 87 ketika terlepas, sehingga usia pakai relay akan lebih lama.

Berdasarkan ilustrasi diatas juga dapat terlihat bahwa fungsi quenching ini hanya terjadi ketika relay di OFF kan dari posisi semula di ON. Artinya, dioda ini tidak mengganggu proses aktivasi relay ketika ON.

Cara membaca grafik fungsi dioda dalam relay terhadap kontak 30-87

Berikut cara mengartikan grafik diatas:

  1. Aksis mendatar, adalah aksis waktu (time), dimana semakin ke kanan berarti waktu akan semakin lama
  2. Aksis naik adalah aksis beda potensial (beda tegangan), dimana jika beda tegangan= 0 volt artinya kedua kontak 30 dan 87 sedang terhubung. Sebaliknya, jika perbedaan tegangan >0volt berarti kedua kontak sedang terlepas/ putus/ open

Nah, sudah tahu kan apa keuntungan dari penggunaan dioda didalam relay selain untuk mengontrol hilangnya kemagnetan koil 85-86? 

Salam (PRO)


________________________________________

Artikel terkait:

_______________________________________

🏠Kembali ke halaman utama




Postingan populer dari blog ini

Cara pasang relay yang benar?

Jalur kiprok honda beat karbu

Arti angka-angka pada relay

Kiprok yamaha mio karbu

Kiprok honda beat karbu

Cara Kerja Kiprok Honda Beat PGM-FI

Sensor-sensor injeksi Honda Beat PGM-FI

Cara kerja sistem starter elektrik Honda beat PGM-FI

RANGKAIAN RELAY LAMPU JAUH-DEKAT UNTUK SISTEM KELISTRIKAN LAMPU NON AHO

Fungsi Relay Utama Honda Beat PGM-Fi