Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2023

Translate

Pressure Relief Valve

Gambar
 Artikel ini akan sangat berguna untuk keperluan pengetahuan ataupun keperluan trouble shooting/ penyelesaian masalah di dalam sistem hidrolik. Lebih detail mengulas tentang desain dan fungsi pressure relief valve (PRV), tentang bagaimana katup pelepas tekanan ini bekerja. Sebagaimana namanya, PRV berfungsi untuk "melepaskan" tekanan ketika tekanan oli hidrolik yang berada didalamnya melebihi "kekuatan" pegas yang bekerja didalamnya . Dengan membuang kelebihan tekanan, maka tekanan oli ideal bisa dipertahankan sehingga sistem hidrolik terhindar dari resiko-resiko yang diakibatkan oleh tekanan oli berlebihan. Selain akan menimbulkan stress berlebihan di setiap komponen hidrolik, tekanan oli berlebihan yang bekerja didalam sistem hidrolik juga akan memaksa semua komponen hidrolik bekerja lebih keras dari kondisi normalnya, dan hasilnya adalah usia pakai komponen-komponen tersebut menjadi lebih pendek (tidak berumur panjang/ normal). Simbol pressure relief valve Se

Cara Kerja Pompa Bahan Bakar Tipe Distributor

Gambar
 Artikel ini akan memberikan gambaran tentang bagaimana cara kerja pompa bahan bakar tipe distributor. Dengan memahami desain dan fungsi pompa bahan bakar tipe distributor Bro-Sis akan lebih mudah menganalisa penyebab timbulnya gangguan performa pada engine Diesel. Sebagaimana fungsinya, pompa bahan bakar "tekanan tinggi" diperlukan untuk menghasilkan pengabutan bahan bakar yang optimal di ujung nozzle . Pengabutan yang optimal akan menghasilkan pembakaran bahan bakar yang bersih, efisien dan efektif. Akhirnya tenaga engine bisa dirasakan lebih maksimal. Selain itu, pompa bahan bakar tekanan tinggi juga berfungsi untuk mengontrol jumlah dan timing bahan bakar yang di injeksikan ke dalam ruang bakar Pada pompa bahan bakar tipe distributor, tekanan bahan bakar yang tinggi dihasilkan oleh plunger yang "mendesak" bahan bakar yang telah masuk ke dalam high pressure chamber di dalam plunger via saluran masuk (yang dikontrol oleh katup fuel cut off solenoid ). Plunge

Main Relief Valve

Gambar
 Artikel ini mengulas tentang desain dan fungsi katup pelepas tekanan utama/ main relief valve. Dengan memahami desain dan fungsi MRV ini Bro-Sis akan memiliki pengetahuan untuk melakukan trouble shooting terkait tekanan sistem hidrolik yang tidak sesuai dengan spesifikasi. Main relief valve (MRV) didesain untuk bekerja menjaga tekanan utama untuk seluruh sistem didalam sistem hidrolik alat berat. Karenanya, secara jumlah katup ini hanya satu buah dan akan membatasi tekanan maksimal untuk semua sistem didalam sistem hidrolik. Artinya, kegagalan kinerja MRV akan mengakibatkan tekanan maksimal kurang dari spesifikasi atau tekanan maksimal lebih dari spesifikasi.  Tekanan utama yang lebih rendah dari spesifikasi akan menyebabkan gejala hidrolik kurang bertenaga/ hydraulic low power. Sebaliknya, tekanan utama yang terlalu besar akan menyebabkan gejala oli bocor dan kerusakan komponen-komponen sistem hidrolik. Jadi pastikan tekanan utama sesuai dengan spesifikasi tekanan yang disarankan,

Fungsi dan Desain Tutup Radiator

Gambar
 Artikel ini mengulas tentang fungsi dan desain tutup radiator. Setelah memahami artikel ini, Bro & Sis akan memiliki bekal untuk diagnosis dan trouble shooting pada sistem pendingin engine , khususnya yang bisa disebabkan oleh gagalnya fungsi tutup radiator. Selain sebagai tutup lubang pengisian coolant pada radiator , tutup radiator ( radiator cap ) memiliki fungsi penting lainnya sebagai berikut: Fungsi meningkatkan tekanan coolant di dalam radiator . Sebagaimana karakteristik coolant , bahwa temperatur didihnya akan lebih dari 100°C ketika tekanannya lebih besar dari pada tekanan udara sekitar. Karenanya, desain tutup radiator dibuat memiliki pegas tekanan dan katup tekanan. Pegas tekanan dan katup tekanan akan "menahan" tekanan yang dihasilkan oleh coolant yang bersirkulasi, sehingga ini akan menjadikan coolant menjadi tidak mudah mendidih dan menguap, sebagai hasilnya, coolant tidak cepat habis dan bisa mempertahankan temperatur kerja engine lebih lama . Ta

Fungsi dan Desain Katup EGR

Gambar
 Artikel ini melanjutkan ulasan tentang katup EGR atau exhaust gas recirculation, yang dalam tulisan ini lebih menitik beratkan pada fungsi dan desain katup EGR. Setelah memahami desain katup EGR ini, Bro Sis akan lebih percaya diri dalam melakukan diagnosa dan perbaikan (jika diperlukan) terhadap katup EGR. Sekedar menyegarkan ingatan Bro-Sis, bahwa katup EGR berfungsi untuk mengurangi kadar nitrogen oksida (NOx) dalam gas buang engine, sehingga engine akan menghasilkan gas buang yang lebih ramah lingkungan. Selanjutnya, untuk meningkatkan efisiensi pengurangan NOx dan memperbaiki respons, sebuah motor stepper dipergunakan untuk menggerakkan katup kontrol EGR nya. Katup kontrol EGR akan membuka dan menutup port dari exhaust manifold menuju intake manifold secara proporsional berdasarkan beberapa parameter seperti: RPM engine, injeksi bahan bakar, pembukaan pedal gas (throttle) , aliran udara masuk dan beberapa kondisi lainnya. Lebih jelasnya, simak desain katup EGR dengan ilustrasi